1. Kuota peserta Korean Reading Challenge adalah 50 orang.
2. Lomba ini bersifat individu.
3. Lomba diadakan daring melalui aplikasi zoom.
4. Lomba ini dilaksanakan dalam 2 babak.
5. 10 orang dengan nilai paling tinggi pada babak penyisihan akan maju ke babak final.
6. Teks yang dibaca akan dibagikan oleh panitia saat lomba berlangsung melalui share screen zoom.
7. Saat zoom berlangsung, partisipan berlokasi di tempat stategis yang mendukung kelancaran internet dan pencahayaan yang cukup.
8. Kamera wajib menangkap seluruh wajah peserta.
9. Peserta wajib masuk ke ruang zoom pada waktu yang sudah diinformasikan oleh panitia melalui email peserta.
10. Pembacaaan cerita rakyat dilakukan di breakout room zoom dengan menyalakan kamera dan microphone.
11. Peserta harus berpakaian dan berperilaku sopan saat lomba berlangsung.
12. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 11 Desember 2024.
13. Jika ditemukan pelanggaran terhadap ketentuan yang telah dipaparkan, maka peserta akan didiskualifikasi.