EPrT® Preparation adalah kursus yang dirancang untuk membantu peserta mempersiapkan diri menghadapi English Proficiency Test (EPrT®). Kursus ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbahasa Inggris peserta dalam aspek listening, reading, writing, dan speaking, sekaligus memperkenalkan format tes EPrT®. Selama kursus, peserta akan mempelajari tata bahasa serta kosakata dari tingkat dasar hingga akademik. Kelas EPrT® Preparation dapat diikuti secara daring maupun luring, sesuai dengan pilihan peserta. Sebagai syarat pendaftaran, calon peserta wajib memiliki skor tes EPrT® sebelum mendaftar kursus.