Kursus EPrT® Listening Preparation adalah kursus yang dirancang untuk membantu peserta mempersiapkan diri menghadapi English Proficiency Test (EPrT®), khususnya bagi mereka yang ingin meningkatkan kemampuan Listening. Kursus ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menyimak dalam bahasa Inggris akademik serta memperkenalkan format tes EPrT® bagian Listening. Selain itu, peserta akan mempelajari kosakata dari tingkat dasar hingga akademik. Program ini berlangsung selama 10 pertemuan (20 jam). Pada pertemuan 1 hingga 9, peserta akan belajar bersama instruktur, sedangkan pada pertemuan ke-10, peserta akan mengikuti simulasi soal-soal Listening dengan umpan balik (feedback) dari instruktur. Kelas Kursus EPrT® Listening Preparation tersedia dalam format daring maupun luring. Sebagai syarat pendaftaran, calon peserta wajib memiliki skor tes EPrT® sebelum mendaftar kursus.