Discussion in English
Text
Rp318.000
Periode Pendaftaran
Akan dibuka kembali pada Triwulan 3
Mulai Pembelajaran
–
Pilihan Waktu
● Kelas Pagi: 09.00 – 11.00 WIB
● Kelas Siang: 13.00 – 15.00 WIB
● Kelas Sore: 16.00 – 18.00 WIB
Mode Pembelajaran
Daring dan Luring
Perhatian!
Pastikan telah membaca panduan pendaftaran. Jika sudah silakan lanjutkan untuk daftar tes dengan menekan tombol “Lanjutkan Daftar“. Namun jika belum, silakan untuk membaca panduan terlebih dahulu.
A. Deskripsi Kursus
Program ini dirancang bagi peserta yang ingin mengasah keterampilan berbicara (speaking), khususnya dalam situasi diskusi formal maupun informal. Program ini sangat cocok bagi peserta yang akan atau sedang menempuh studi di kelas internasional maupun bagi mereka yang perlu menghadiri pertemuan atau diskusi dengan penutur asing. Kursus ini terdiri dari tujuh pertemuan, yang dapat diikuti secara daring maupun luring. Pada pertemuan pertama, peserta akan mengikuti pre-test untuk mengidentifikasi kemampuan mereka dalam berpartisipasi dalam diskusi berbahasa Inggris. Pertemuan berikutnya akan mencakup pembahasan materi serta simulasi diskusi. Sementara itu, pada pertemuan terakhir, peserta akan menjalani post-test berupa diskusi kelompok dengan berbagai peran yang telah ditentukan. Tujuan dari tes ini adalah untuk mengukur perkembangan keterampilan peserta setelah mengikuti program.
Dalam kursus ini, peserta akan mempelajari berbagai tipe ekspresi dan percakapan dalam bahasa Inggris yang sering digunakan dalam diskusi. Selain itu, program ini juga membahas tahapan-tahapan diskusi serta strategi yang dapat membantu peserta dalam memahami pendapat orang lain dan berpartisipasi secara efektif dalam sebuah diskusi. Setiap akhir unit pembelajaran, peserta akan melakukan simulasi diskusi bersama teman sekelas. Dalam simulasi ini, setiap peserta akan diberikan peran tertentu yang telah ditentukan oleh pengajar. Situasi diskusi yang digunakan dalam simulasi dirancang agar relevan dengan pengalaman peserta, seperti diskusi di kelas, diskusi kelompok belajar, dan diskusi dalam organisasi. Melalui latihan ini, peserta mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan keterampilan berbicara dalam bahasa Inggris, terutama dalam konteks diskusi.
Selain meningkatkan kemampuan speaking, program ini juga memberikan pembahasan materi tata bahasa (grammar) yang berkaitan dengan topik diskusi yang sedang dibahas. Hal ini bertujuan agar peserta tidak hanya mampu berbicara dengan percaya diri, tetapi juga menggunakan struktur bahasa yang benar dan efektif.
B. Tujuan Pembelajaran
Di akhir program ini, peserta diharapkan mampu berpartisipasi secara efektif dalam diskusi, baik dalam konteks formal maupun informal. Mereka akan memiliki keterampilan dalam menyampaikan pendapat dengan jelas, merespons argumen dengan tepat, serta menggunakan ekspresi yang sesuai dalam berbagai situasi diskusi. Selain itu, peserta juga akan lebih percaya diri dalam memahami dan menanggapi pendapat orang lain, mengajukan pertanyaan yang relevan, serta membangun interaksi yang dinamis dalam diskusi. Dengan keterampilan ini, peserta akan lebih siap menghadapi diskusi dalam bahasa Inggris.
C. Topik yang Akan Dipelajari
1. Leading a Discussion
2. Asking and Saying Opinion
3. Interruptions and Asking Clarification/Confirmation
4. Taking Notes
5. Summarizing and Closing
D. Jadwal & Tarif
Tipe Kelas | Jadwal (pilih salah satu) | Tarif Kursus | |
Civitas Tel-U | Non Civitas Tel-U (sudah termasuk PPN 11%) | ||
3x/minggu (Senin, Rabu, Jumat) atau 5x/minggu (Senin-Jumat) | Kelas Pagi (09:00 – 11:00) | Rp318.000 | Rp352.980 |
Kelas Siang (13:00 – 15:00) | |||
Kelas Sore (16:00 – 18:00) | |||
Jumlah pertemuan = 7x (termasuk pre-test dan post-test) |
E. Alur Pendaftaran
1. Mengisi formulir pendaftaran di Formulir Pendaftaran Kursus.
2. Menunggu admin LaC untuk mengkonfirmasi pendaftaran Anda setelah batch pendaftaran kursus ditutup. Admin LaC akan mengirimkan prosedur pembayaran kepada peserta setelah jadwal dan instruktur terkonfirmasi.
3. Lakukan pembayaran sesuai dengan prosedur pada Panduan Pembayaran dan unggah bukti pembayaran di Formulir Unggah Bukti Bayar.
4. Mengikuti kursus sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Kursus Terpopuler