Bahasa Prancis
Mulai dari
Rp1.300.000
Periode Pendaftaran
Akan dibuka kembali pada Triwulan 3
Mulai Pembelajaran
–
Pilihan Jadwal
2x/minggu atau sesuai permintaan
Mode Pembelajaran
Daring
Perhatian!
Pastikan telah membaca panduan pendaftaran. Jika sudah silakan lanjutkan untuk daftar tes dengan menekan tombol “Lanjutkan Daftar“. Namun jika belum, silakan untuk membaca panduan terlebih dahulu.
A. Deskripsi Kursus
Pusat Bahasa Telkom University menghadirkan Kursus Bahasa Prancis Dasar, sebuah program pembelajaran bahasa Prancis yang dirancang khusus untuk pemula. Kursus ini merupakan hasil kerja sama dengan Institut Français Indonesia (IFI), yang dikenal sebagai lembaga resmi dalam pengajaran bahasa dan budaya Prancis di Indonesia.
Kursus ini memberikan kesempatan bagi peserta untuk mempelajari bahasa Prancis dari pengajar IFI yang tersertifikasi dan telah mendapatkan pelatihan langsung di Prancis. Dengan kurikulum yang sistematis dan didukung oleh buku materi Tendances 1, peserta akan memperoleh pengalaman belajar yang efektif dan menyenangkan.

B. Level Kursus
Level A1.1 merupakan tahap awal bagi peserta yang belum memiliki pengalaman belajar bahasa Prancis. Pada tingkat ini, peserta akan:
✅ Mengenal dan menggunakan ungkapan dasar dalam kehidupan sehari-hari
✅ Memperkenalkan diri dan bertanya tentang informasi pribadi sederhana
✅ Mengembangkan keterampilan berbicara, mendengar, membaca, dan menulis dalam bahasa Prancis dasar
✅ Memahami struktur dasar tata bahasa dan kosakata yang umum digunakan
C. Tipe Kelas, Jadwal, dan Tarif
Tipe Kelas | Jumlah Pertemuan | Pilihan Jadwal | Tarif Kursus | Jumlah Peserta Per Kelas | |
Civitas Tel-U | Non Civitas Tel-U (sudah termasuk PPN 11%) | ||||
Level A1.1 | 20 Pertemuan (30 jam) | 2x/minggu atau sesuai permintaan | Rp1.300.000 | Rp1.665.000 | 8 – 12 orang |
Pengajar IFI yang sudah tersertifikasi dan mendapatkan pelatihan di Prancis Buku materi : Buku Tendances 1 |
D. Alur Pendaftaran
1. Mengisi formulir pendaftaran di Formulir Pendaftaran Kursus. (Syarat Pendaftaran: Peserta wajib mengikuti placement test sebelum mengikuti kursus ini.)
2. Menunggu admin LaC untuk mengkonfirmasi pendaftaran Anda setelah batch pendaftaran kursus ditutup. Admin LaC akan mengirimkan prosedur pembayaran kepada peserta setelah jadwal dan instruktur terkonfirmasi.
3. Lakukan pembayaran sesuai dengan prosedur pada Panduan Pembayaran dan unggah bukti pembayaran di Formulir Unggah Bukti Bayar.
4. Mengikuti kursus sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Kursus Terpopuler